Google One Lite Hadir di Indonesia: Solusi Penyimpanan Cloud Terjangkau
Google baru saja meluncurkan layanan paket terbaru untuk Google One, dan Indonesia menjadi salah satu negara yang mendapatkan penawaran ini. Layanan baru ini diberi nama Google One Lite, dan berbeda dari langganan Google One biasa, baik dari segi harga maupun fitur yang ditawarkan.
Google One sendiri adalah layanan penyimpanan cloud yang mencakup semua produk Google, seperti Google Photos, Drive, dan Gmail. Untuk pengguna yang membutuhkan lebih banyak kapasitas dan fitur tambahan, ada akses ke teknologi canggih seperti Gemini AI di seluruh ekosistem Google. Namun, untuk paket Google One Lite, Google fokus hanya pada penyimpanan tambahan saja.
Menurut laporan dari Android Authority, Google One Lite dibanderol hanya 59 rupee (sekitar Rp 10.800) per bulan, dengan kapasitas penyimpanan sebesar 30 GB. Harga yang sangat terjangkau ini memikat bagi pengguna yang hanya butuh ruang penyimpanan ekstra tanpa fitur tambahan lainnya. Namun, untuk mereka yang menginginkan lebih banyak manfaat, seperti berbagi penyimpanan, alat pengeditan, atau kapasitas penyimpanan yang lebih besar, pengguna harus beralih ke paket Google One Basic.
Sementara itu, Google telah mengonfirmasi bahwa mereka sedang menguji coba layanan Google One Lite ini di beberapa negara dengan pengguna terbatas, termasuk Indonesia, India, dan Meksiko. Setiap negara memiliki akses yang sama ke penyimpanan tambahan 30 GB, tetapi pengguna masih belum bisa menikmati fitur lainnya di paket Lite ini.
Google belum banyak memberikan informasi tambahan mengenai kemungkinan perluasan layanan ini ke negara lain, sehingga kita perlu menunggu perkembangan lebih lanjut.
Posting Komentar untuk "Google One Lite Hadir di Indonesia: Solusi Penyimpanan Cloud Terjangkau"